with :
1 Comments
Hasil MotoGP Mugello Grand Prix Italia 2013 Jorge Lorenzo Juara. Rider Yamaha Jorge Lorenzo menguasai balapan kelas MotoGP sekaligus finis terdepan di Sirkuit Mugello Grand Prix Italia, Minggu (2/6/2013) malam WIB. Dani Pedrosa dari Repsol Honda harus puas di posisi runner up, disusul rider Monster Yamaha Tech 3 Cal Crutchlow di urutan ketiga.
Dani Pedrosa Peraih Pole memimpin start balapan GP Italia di sirkuit Mugello, Minggu (2/6/2013). Pembalap Honda ini memimpin balapan hingga tikungan pertama, saat Jorge Lorenzo mengambil alih posisinya.
Kemudian Valentino Rossi terlibat tabrakan dengan Alvaro Bautista. Rossi terseret motornya dan menabrak pembatas hingga terpental. Beruntung, kedua pembalap masih bisa berdiri meski tak bisa melanjutkan balapan.
Marc Marquez yang jatuh beberapa kali pada sesi latihan bebas dan harus ikut kualifikasi pertama untuk bisa bersaing di kualifikasi kedua, kembali tampil impresif. Memulai balapan dari posisi start keenam, rider Honda ini berada di posisi tiga, di belakang Lorenzo dan Pedrosa.
Tiga pembalap Spanyol terus memimpin balapan dan semakin menjauh dari kelompok di belakang mereka.
Sekitar setengah dari balapan Lorenzo berhasil lepas dari rombongan dan melejit di depan, meninggalkan dua pembalap Honda, Pedrosa dan Marquez, yang berebut tempat kedua.
Marquez terus menghadirkan tekanan pada Pedrosa. Lima putaran tersisa, Marquez akhirnya berhasil melewati seniornya tersebut, dan mengambil alih posisi dua.
Tapi Mugello tahun ini memang bukan milik Marquez. Saat balapan menyisakan tiga putaran, pembalap 20 tahun ini kehilangan kendali motor dan terjatuh di tikungan dua, yang merupakan kecelakaan keempatnya akhir pekan ini. Berakhirlah balapan Marquez di GP Italia.
Pedrosa naik kembali ke posisi dua, sementara Cal Crutchlow berada di posisi tiga. Di depan, Lorenzo berhasil menyentuh gari finis pertama. Hasil ini juga mengantarnya naik ke posisi dua klasemen dengan 91 poin.
Pedrosa yang finis kedua masih bertahan di peringkat teratas dengan 103 poin. Marquez turun ke posisi tiga dengan 77 poin [MotoGP,Crash]
Hasil MotoGP Mugello Grand Prix Italia 2013 :
- Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 41m 39.733s
- Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 45.133s
- Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 41m 46.145s
- Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 41m 59.054s
- Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP13) 41m 59.273s
- Nicky Hayden USA Ducati Team (GP13) 42m 6.054s
- Michele Pirro ITA Ducati Test Team (GP13) 42m 17.877s
- Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) 42m 19.535s
- Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 42m 19.976s
- Hector Barbera ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* 42m 28.125s
- Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) 42m 28.213s
- Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* 42m 53.441s
- Andrea Iannone ITA Energy T.I. Pramac Racing (GP13) 42m 54.334s
- Colin Edwards USA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* 43m 0.982s
- Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (ART CRT) 43m 5.471s
- Yonny Hernandez COL Paul Bird Motorsport (ART CRT) 43m 7.072s
- Michael Laverty GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART CRT)* 43m 7.491s
- Bryan Staring AUS Go&Fun Honda Gresini (FTR-Honda CRT) 43m 24.157s
- Lukas Pesek CZE Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* 43m 24.960s
DNF:
- Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V)
- Claudio Corti ITA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)*
- Hiroshi Aoyama JPN Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)*
- Valentino Rossi ITA Yamaha Factory Racing (YZR-M1)
- Alvaro Bautista ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V)
* Standard ECU. (win)
Hasil MotoGP Mugello Grand Prix Italia 2013 Jorge Lorenzo Juara
4/
5
Oleh : Unknown
1 comments:
sayangnya si raja Moto gp harus terjatuh kang :(